Sabtu, 13 Januari 2024 bimbingan belajar Smart Educafe Yogyakarta melaksanakan sosialisasi SNPMB dan seminar sukses masuk PTN 2024 di SMA Insan Cendekia Sukoharjo. Kegiatan sosialisasi SNPMB ini diikuti oleh 54 siswa (putra dan putri) sangat antusias dengan materi dan informasi yang diberikan oleh pemateri. Pada kesempatan kali ini, kak Asep Sahrul, M.B.A. selaku Direktur Utama PT. Smart Educafe Indonesia menyampaikan info-info terbaru dan strategi pemilihan jurusan untuk mengikuti SNPMBT 2024, baik jalur SNBP maupun SNBT. Selain itu juga, hadir juga Kak Jakaria, M.A. yang menyampaikan beberapa subtes materi ujian SNBT 2024 serta bagaimana persiapan para siswa yang telah mengikuti program Supercamp/Karantina di Smart Educafe untuk persiapan menuju kesuksesan tersebut. Selama kurang lebih 90 menit materi, setidaknya ada 7 siswa yang bertanya mengenai passing grade jurusan tertentu, peluang untuk memilih dalam SNBP sesuai dengan urutan prodi dan PTN yang diinginkan, program di Smart Educafe, maupun bagaimana komitmen Smart Educafe dalam memberikan program jaminan masuk PTN 2024 kepada para siswa. (ad)
Dokumentasi Sosialisasi SNPMB dan Seminar Sukses Masuk PTN 2024 di SMA Insan Cendekia Sukoharjo: